Daftar Isi

Pengecekan Merek dan Tips Lolos Jadi Hak Kekayaan Intelektual

Pengecekan Merek dan Tips Lolos Jadi Hak Kekayaan Intelektual

Menjadi Pengaruh – Berikut ini prosdeur pengecekan merek dan tips lolos agar jadi Hak Kekayaan Intelektual (HKI)

Merek sendiri  merupakan tanda yang dapat ditampilkan secara grafis.

Biasanya, merek bisa berupa gambar, logo, nama, kata, huruf, angka, susunan warna, dalam bentuk dua dimensi dan/atau tiga dimensi, suara, hologram, atau kombinasi dari dua atau lebih unsur tersebut..

Selain itu, merek berfungsi untuk melindungi produk dan/atau jasa dari persaingan tidak sehat, serta untuk membangun reputasi dan citra positif bagi perusahaan kamu, loh!

Untuk mendaftarkan merek sebagai HKI, kamu  perlu melakukan pengecekan merek terlebih dahulu, nih!

Pengecekan merek berguna untuk memastikan bahwa merek yang kamu daftarkan gak sama atau mirip dengan merek lainnya.

Baca Juga: HKI: Ciri-ciri Merek yang Ditolak dan Tidak Dapat Didaftarkan

Sebab, pengecekan bisa menghindari penolakan pendaftaran merek oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI).

Pengecekan merek bisa kamu lakukan secara mandiri atau melalui jasa konsultan hukum, ya!

Kalau mau secara mandiri, kamu bisa memakai basis data merek yang tersedia di situs web DJKI.

 Basis data tersebut berisi informasi mengenai merek-merek yang telah terdaftar di Indonesia. Begini caranya:

Cara Cek Merek Mandiri

Berikut adalah langkah-langkah pengecekan merek secara mandiri:

  1. Kunjungi situs web DJKI dan buka halaman basis data merek.
  2. Masukkan kata kunci merek yang ingin kamu cek.
  3. Klik tombol “Cari”.
  4. Hasil pencarian akan menampilkan informasi mengenai merek-merek yang telah terdaftar dengan kata kunci yang Anda masukkan.

Kalau merek yang mau kamu daftarkan gak ada dalam hasil pencarian, maka merek tersebut bisa didaftarkan.

Namun, kalau mereknya muncul di pencarian, maka merek tersebut sudah dipakai orang lain, ya!

Baca juga  Hak dan kewajiban wajib pajak

Selain itu, kamu juga harus memerhatikan beberapa faktor dalam penelitian merek:

Kelas barang dan/atau jasa

Merek yang telah terdaftar dapat dilindungi untuk satu atau lebih kelas barang dan/atau jasa. Kamu  perlu memastikan bahwa kelas barang dan/atau jasa yang ingin kamu daftarkan tidak sama atau mirip dengan kelas barang dan/atau jasa dari merek yang telah terdaftar.

Kemiripan merek

Merek yang dianggap mirip dengan merek yang telah terdaftar dapat ditolak pendaftarannya. Kemiripan merek dapat dilihat dari segi visual, fonetik, dan/atau konseptual.

Perbedaan merek

Kalau merek yang ingin kamu daftarkan mirip dengan merek yang telah terdaftar, kamu  perlu menunjukkan perbedaan yang signifikan antara kedua merek tersebut. Perbedaan yang signifikan dapat berupa perbedaan dalam segi visual, fonetik, dan/atau konseptual.

Baca Juga: Contoh HKI atau Hak Kekayaan Intelektual dan Tujuannya

Tips Merek Lolos HKI

Kamu masih gak yakin merekmu bisa didaftarkan sebagai HKI?

Gak usah khawatir! Menjadi Pengaruh siap bantu kamu!

Kamu bisa berkonsultasi bersama kami apakah merekmu layak lolos sebagai HKI atau tidak.

Gak cuma itu, kamu juga bakal dapat e-Book “Navigasi Hak Kekayaan Intelektual”,  loh!

Apa isinya? Kamu bisa belajar:

  • Trik lolos daftarkan merek sebagai HKI
  • Tips membuat merek unik
  • Langkah riset keberadaan merek serupa
  • Strategi menentukan kelas merek
  • Prosedur lengkap pendaftaran merek sebagai HKI dari nol

Bahkan, kamu dapat bonus analisa dan konsultasi merek serta join grup WhatsApp bersama ahli HKI. Keren, kan?

Terus gimana caranya? Langsung klik link di sini, ya!

Seedbacklink
Banner BlogPartner Backlink.co.id

Ada Pertanyaan Terkait Legalitas Bisnismu?

"*" indicates required fields

Daftar Isi