Category: Digital Marketing

Menampilkan semua artikel pada kategori yang disesuaikan

Beda Konten Evergreen dan Tren, Pilih dengan Hati-hati

Beda Konten Evergreen dan Tren, Pilih dengan Hati-hati

Menjadi Pengaruh-Konten evergreen dan tren menjadi dua topik yang menghiasi lawan website kamu. Salah satu kunci keberhasilan dalam dunia digital marketing tentu tidak terlepas dari namanya konten. Namun, ada perdebatan tentang konten mana yang harus kamu pakai di website, apakan evergreen atau tren? Karena itu, mari kita lihat bagaimana perbandingan antara konten evergreen dan tren biar kamu bisa tentukan mau memakai yang mana buat websitemu. Isi Konten Pembahasan perbedaan yang pertama adalah dari isi konten. Konten evergreen dan tren tentu memiliki perbedaan dalam isi kontennya. Bagaimana perbedaan isi konten mereka? Kita simak bersama di bawah ini. Konten evergreen adalah jenis topik yang tetap relevan seiring berjalannya waktu. Konten ini biasanya berisikan informasi, panduan, atau sumber daya yang tidak cepat hilang atau usang. Contohn kontennya adalah panduan mengenai cara melakukan sesuatu atau pembahasan mengenai pendalaman ilmu topik tertentu. Keunggulan utama konten ini adalah kamu bisa memakainya dalam jangka waktu yang panjang. Konten tren adalah topik yang didasarkan pada suatu tema yang sedang populer dalam periode tertentu. Topik ini bisa berisikan tentang berita terbaru, peristiwa penting, atau fenomena viral yang sedang berlangsung. Dengan begitu, konten tren dapat sangat efektif dan cepat untuk menarik perhatian penonton dan mendapatkan sorotan cepat. Baca Juga: Evergreen Content, Strategi Tingkatkan Traffic Website Waktu Penggunaan Konten Evergreen dan Tren Untuk menggunakan konten evergreen dan tren, ada beberapa kondisi yang bisa kamu pilih. Membangun Otoritas: Konten evergreen sangat baik digunakan untuk membangun otoritas dalam website kamu. Ini sangat membantu menjadi sumber rujukan yang dapat diandalkan untuk informasi yang berharga. SEO Jangka Panjang: Konten evergreen biasanya memiliki potensi SEO jangka panjang. Informasi yang selalu relevan akan terus dicari oleh orang, yang dapat meningkatkan peringkat di mesin pencari. Pemahaman Mendalam: Kalau kamu ingin memberikan pemahaman mendalam tentang topik tertentu, konten evergreen adalah pilihan yang baik. Kamu bisa langsung menggali lebih dalam ke suatu subjek tanpa perlu khawatir tentang masa kadaluwarsa topik. Mengikuti Perkembangan Terbaru: Konten tren sangat efektif untuk mengikuti peristiwa terkini dan tarik perhatian audiens yang ingin tahu tentang hal-hal terbaru. Promosi Cepat: Kalau ingin mendapatkan sorotan cepat, seperti saat ada tren yang sedang populer, konten ini bisa banget bantu kamu masuk ke dalam perbincangan dengan cepat. Interaksi Sosial Media: Konten berdasarkan tren seringkali berkinerja baik di platform media sosial karena relevansinya dengan perbincangan saat itu. BacaJuga:Beda Omnichannel dan Multichannel, Jangan Salah Pilih Strategi Kesimpulan Konten evergreen dan tren memiliki tempat tersendiri dalam strategi pemasaran digital. Pilihanmu harus bergantung pada tujuan dan kebutuhan audiens kamu.  Dengan begitu, hal yang terpenting adalah paham tentang kapan dan bagaimana menggunakan masing-masing jenis konten untuk mencapai hasil terbaik dalam upaya pemasaran kamu. Ingin mendapatkan tips dan trik untuk kembangkan bisnismu di dunia digital marketing? Langsung bacaa seluruh artikel mengenai digital marketing Menjadi Pengaruh di sini, ya!

SELENGKAPNYA
Evergreen Content Strategi Tingkatkan Traffic Website

Evergreen Content, Strategi Tingkatkan Traffic Website

Menjadi Pengaruh-Evergreen content adalah jenis konten pada website yang tidak akan ketinggalan jaman. Maksudnya gimana? Jadi konten evergreen ini membahas sebuah topik atau membuat konten yang selalu relevan dan dicari oleh pembaca dalam waktu yang lama Karena itu, konten ini jauh lebih menjanjikan ketimbang topik yang hanya sekedar viral, namun akan hilang ditelan waktu. Konten evergreen juga bisa pertahankan nilainya dalam jangka panjang dan akan tetap dicari oleh pembaca meski telah melewati tanggal publikasi. Baca Juga: Pentingkah Laman Tentang Kami? Ini Alasannya. Perbedaan Topic dan Content Pada konten Evergreen, terdapat perbedaan mengenai Evergreen Topic dan Evergreen Content. Mari kita keduanya lebih lanjut Jenis-jenis topik dengan minat dan jumlah volume pencarian yang konsisten dari waktu ke waktu. Misalnya adalah cara menurunkan berat badan atau cara membuat rendang, dan lainnya. Di sisi lain, konten evergreen adalah konten yang berfokus pada topik yang selalu dicari oleh pembaca. Dari contoh topik di atas, bisa dibuat konten seperti ini 10 cara menurunkan berat badan atau 5 tips bikin daging rendang yang empuk. Mengapa Perlu Evergreen? Setelah mengetahui tentang konten evergreen, lalu kenapa kamu harus pakai fitur ini? 1.   Peringkat yang Lebih Baik di Mesin Pencari Siapa sangka, konten ini ternyata dapat membuat situs web kamu punya peringkat yang lebih baik di mesin pencarian. Hal ini karena konten ini punya masa simpan yang lama dan traffic yang dihasilkan dapat meningkat seiring waktu. 2. Buat Artikel yang Di Rasa Perlukan oleh Pembaca Pemilihan topik artikel juga harus dipikirkan terlebih dahulu. Kamu bisa cari tahu apa saja informasi yang ingin diketahui oleh pembaca. Misal ingin menulis tips dan trik tentang bidang matematika, ternyata pembaca tidak ingin mengetahui informasi tersebut, maka sebaiknya jangan ditulis. Kamu pasti tidak mau artikel yang sudah ditulis dengan susah payah akhirnya sia-sia dan tidak terbaca. Oleh karena itu, sebaiknya cari tahu dulu apa saja topik yang ingin diketahui dan diperlukan oleh pembaca. 3. Hindari Penggunaan Bahasa yang Terlalu Teknis Tulisan yang dipublikasikan di website tentu akan berbeda gaya penulisannya dengan tulisan ilmiah. Sehingga, sebaiknya tidak menggunakan bahasa yang terlalu teknis. Selalu kenali siapa target audiensmu. Kalau memang website kamu memang menargetkan orang-orang yang sudah profesional di bidangnya, bisa saja menggunakan bahasa yang teknis. Namun, jika audiens-mu adalah orang-orang awam yang hanya ingin tahu suatu informasi, sebaiknya hindarilah penggunaan bahasa yang terlalu teknis. Kesimpulan Begitulah kira-kira mengenai konten evergreen. Konten ini bisa dibilang adalah jenis topik yang bantu datangkan pelanggan pada website kamu sepanjang waktu karena isi kontennya yang selalu fresh. Oleh karena itu, konten ini sangatlah penting untuk dijadikan sebagai salah satu bagian dari strategi marketing dalam berkonten. Mau belajar tentang digital marketing? Bisa belajar dari artikel kami, ya! Cek di sini buat langsung baca artikelnya.

SELENGKAPNYA
Pentingkah Laman Tentang Kami? Ini Alasannya.

Pentingkah Laman Tentang Kami? Ini Alasannya.

Menjadi Pengaruh-Laman tentang kami biasanya berisikan profil pengelola website sehingga pengunjung bisa mengenali identitas dari perusahaan pemilik website. Sebelum pembaca paham dengan layanan dan isi website, biasanya mereka mencari tahu profil di laman tentang kami sehingga setidaknya mereka menemukan identitas resmi dari pemilik website. Namun, kebanyakan website hanya mementingkan desain, produk yang ditampilkan, dan cara memasarkannya sehingga abai dalam pembuatan laman ini.  Laman tentang kami sejatinya adalah halaman pertama website yang dibaca oleh pelanggan, jadi seharusnya jangan sampai abai untuk membuat laman tentang kami yang apik. Terus, apa saja pentingnya lama tentang kami buat website? Baca Juga: Bisnis Dikenal Pake Website Profesional Pentingnya Tentang Kami Ada beberapa alasan mengapa laman tentang kami wajib kamu perhatikan dalam pembuatan website Laman tentang kami berikan kesempatan kepada pengunjung yang baru pertama datang ke websitemu untuk menentukan apakah sesuatu yang kamu tawarkan beserta value di dalamnya selaras dengan apa yang mereka cari. Jika apa yang mereka cari ada di situs kamu, maka pelanggan pasti akan bertahan lebih lama lagi dan membukukan transaksi. Halaman tentang kami berikan kesempatan kepada pengunjung tetapmu untuk menjelaskan mengapa mereka membeli dari kamu. Lebih jauh lagi, mereka juga bisa jelaskan mengapa masih memutuskan untuk tetap bersama produk kamu. Halaman tentang kami berikan kesempatan kepada pelanggan untuk verifikasi bahwa bekerjasama dengan kamu akan bermanfaat bagi semua orang yang terlibat. Baca Juga: Website Penting Buat Bisnis Online? Tujuan Di zaman bisnis daring yang serba anonim, kepercayaan adalah sesuatu yang sulit didapat. Karena itu tujuan paling mendasar dari halaman tentang kami adalah untuk membangun kepercayaan. Tujuan dari halaman tentang kami adalah untuk memecah anonimitas yang menghancurkan kepercayaan dalam bertransaksi. Konsumen biasanya mulai menyukai sebuah bisnis salah satunya melalui situs websitenya.  Halaman tentang kami yang menarik adalah yang bisa melayani target konsumen dan bagaimana bisa membantu konsumen mencapai tujuan mereka. kesimpulan Halaman tentang kami adalah satu halaman yang memiliki peranan cukup penting untuk profesionalitas bisnis dan website. Banyak orang akan langsung melihat halaman ini untuk melengkapi informasi website dan memverifikasi keprofesionalan suatu website. Selain website, banyak juga yang harus kamu perhatikan dalam menjalankan strategi digital marketing. Kamu bisa baca soal digital marketing lainnya di sini, ya!

SELENGKAPNYA
Beda Omnichannel dan Multichannel Jangan Salah Pilih Strategi

Beda Omnichannel dan Multichannel, Jangan Salah Pilih Strategi

Menjadi Pengaruh-Beda Omnichannel dan Multichannel yang wajib diketahui oleh kamu yang sedang belajar lebih jauh tentang digital marketing. Pada strategi pemasaran, ada dua hal yang sering dipilih oleh masyarakat dalam pemasaran modern, yaitu omnichannel dan multichannel. Strategi ini bisa digunakan dalam pemasaran untuk produk atau jasa apapun di dunia digital marketing Bagi beberapa orang, masih banyak yang salah mengartikan antara keduanya. Padahal, dua hal ini punya perbedaan yang cukup signifikan Pengertian Omnichannel punya arti sebagai strategi pemasaran yang memungkinkan perusahaan untuk berkomunikasi dengan pelanggan lewat mana saja, seperti email, media sosial, dan pesan instan, dalam satu platform terintegrasi. Tujuan utama omnichannel adalah memberikan pengalaman yang mulus dan konsisten di seluruh saluran, sehingga pelanggan merasa dihargai dan terhubung dengan brand kamu. Di sisi lain, multichannel juga memungkinkan perusahaan untuk berkomunikasi dengan pelanggan lewat mana saja, seperti email, media sosial, dan pesan instan, namun tidak ada integrasi di dalamnya. Dengan begitu, pelanggan mungkin mengalami perbedaan pengalaman antara satu saluran dan saluran lainnya. Baca Juga: Cross-Channel Marketing, Strategi Integrasi Online dan Offline beda Multichannel dan Omnichannel Ada beberapa beda omnichannel dan multichannel yang bisa terlihat dan ditemukan satu sama lain. Multichannel lebih berfokus pada engagement pelanggan, sedangkan omnichannel fokus pada meningkatkan pengalaman pelanggan.  Multichannel punya tujuan untuk memiliki saluran penjualan yang banyak agar menjangkau pelanggan yang lebih luas.  Berbeda dengan multichannel, strategi omnichannel punya tujuan untuk tingkatkan pengalaman pelanggan secara konsisten dan tetap terhubung dengan pelanggan.  Multichannel berfokus pada banyaknya jumlah saluran yang dimiliki,namun tidak ada yang bisa dilakukan untuk menghubungkan saluran-saluran tersebut.  Hal ini berarti pelanggan perlu mulai dari awal ketika beralih dari satu saluran ke saluran yang lainnya. Di sisi lain, omnichannel berikan layanan pelanggan yang terhubung di setiap salurannya yang memudahkan pelanggan memilih dari saluran apa saja yang tersedia, bisa melalui live chat, live video atau yang lainnya.  Perbedaan terakhir adalah omnichannel berfokus pada pelanggan sedangkan multichannel hanya melihat pada saluran penjualan yang dimiliki.  Dengan banyak saluran penjualan yang dimiliki, maka bisnis yang menggunakan strategi multichannel marketing dapat mempromosikan produk atau jasanya secara maksimal.  Berbeda dengan omnichannel, strategi ini punya fokus pada pelanggan sebagai tujuan, dengan memastikan bahwa pelanggan memiliki pengalaman yang terhubung saat berpindah dari satu saluran ke saluran lainnya.  Baca Juga: Omnichannel, Cara Express Raih Pelanggan Di Berbagai Tempat Kesimpulan Begitulah beda omnichannel dan multichannel yang bisa kamu pelajari. Kedua strategi tersebut memiliki tujuan dan cara penggunaan yang berbeda, tinggal kamu yang memilih lebih baik menggunakan strategi yang mana yang bisa kembangkan produkmu lebih jauh lagi. .Kalau penasaran dengan artikel seputar digital marketing lainnya, kamu bisa baca semuanya di sini ya!

SELENGKAPNYA
Omnichannel Cara Express Raih Pelanggan Di Berbagai Tempat

Omnichannel, Cara Express Raih Pelanggan Di Berbagai Tempat

Menjadi Pengaruh-Omnichannel punya pengertian sebagai strategi buat tingkatkan pengalaman pelanggan di berbagai saluran media komunikasi. Lebih simpelnya, omnichannel adalah penggabungan dari beberapa saluran atau channel yang saling terintegrasi dalam satu kesatuan sistem. Dengan begitu, saluran yang berbeda bisa bekerja sama sehingga memudahkan pelanggan untuk cari informasi terkait hal yang mereka butuhkan. Kehadiran omnichannel berikan pengalaman terbaik buat pelanggan karena dengan memakai saluran yang mana pun, kebutuhan pelanggan tetap terpenuhi dengan cara yang seragam dan fleksibel. Ingin tahu lebih lanjut tentang omnichannel? Langsung aja kita bahas di bawah! Jenis-Jenis Omnichannel Omnichannel punya beberapa jenis yang perlu kamu ketahui dan kenali. Omnichannel ini libatkan penggunaan media sosial dalam berbagai aspek bisnis. Jenis ini juga mencakup integrasi strategi media sosial dengan penjualan, layanan pelanggan, dan pemasaran untuk memberikan pengalaman terbaik di berbagai platform sosial seperti Facebook, Instagram, Twitter, LinkedIn, dan lainnya.  Dengan ini, pelanggan dapat berinteraksi, berbelanja, dan berbagi pengalaman dengan perusahaan di platform yang paling nyaman bagi mereka, memperkuat keterlibatan, memperluas jangkauan, dan membangun hubungan yang efektif.” Jenis ini adalah omnichannel yang pendekatannya diadopsi oleh sistem e-commerce untuk menyediakan kemudahan berbelanja dan akses informasi produk kepada pelanggan.  Oleh karena itu, jenis ini dapat secara signifikan meningkatkan penjualan bisnis saat digunakan secara konsisten.  Pendekatan ini berfokus pada transaksi e-commerce seperti penjualan online, pembayaran, dan pengiriman barang,yang libatkan toko dan pasar online, serta aplikasi mobile. Kategori terakhir adalah call center, di mana sebuah lembaga layanan telepon menggunakan strategi omnichannel untuk memberikan pelayanan kepada pelanggan. Melalui pendekatan omnichannel ini, pusat panggilan dapat menyajikan pengalaman yang unggul bagi pelanggan, yang pada gilirannya akan meningkatkan pelayanan dan penjualan bisnis. Dengan sistem ini, setiap interaksi antara agen dan pelanggan dapat direkam, memungkinkan evaluasi yang lebih baik guna meningkatkan pelayanan. Baca Juga: Cross-Channel Marketing, Strategi Integrasi Online dan Offline Manfaat Terdapat beberapa manfaat jika kamu mulai memakai fitur omnichannel. Dengan strategi ini, pelanggan bisa pilih kemudahan dan keterjangkauan untuk berbelanja atau berinteraksi dengan merek kamu di saluran mana pun yang mereka pilih.  Pelanggan dapat mulai menelusuri produk secara daring, melanjutkan ke toko fisik, dan kemudian selesaikan pembelian mereka secara online atau sebaliknya.  Hal ini bisa berikan fleksibilitas kepada pelanggan dan tingkatkan aksesibilitas produk atau layanan kamu. Dalam strategi ini, pengalaman pelanggan di seluruh saluran memiliki kesetaraan.  Oleh karena itu, apa pun saluran yang pelanggan gunakan, mereka akan merasa berinteraksi dengan merek yang sama dengan pesan, dan kualitas yang konsisten.  Konsistensi ini ciptakan rasa percaya diri dan kenyamanan bagi pelanggan. Dengan integrasikan semua saluran, kamu bisa optimalkan operasi bisnis dengan lebih efisien.  Sebagai contoh, kamu dapat mengelola persediaan secara lebih tepat, mengkoordinasikan proses pesanan, dan mengurangi biaya logistik.  Hal ini dapat menghasilkan penghematan yang signifikan dalam jangka panjang. Baca Juga: Scarcity Marketing, Strategi Bikin Pelanggan Bergegas Checkout Kesimpulan Begitulah pemahaman mengenai Omnichannel Sistem ini adalah sebuah strategi yang bisa tingkatkan penjualan dan bantu kamu jadi lebih produktif dalam menjalankan bisnis karena semuanya telah terintegrasi dan menjadi mudah untuk mengawasinya. Omnichannel menjadi salah satu strategi pada dunia digital marketing. Karena itu, jika kamu penasaran tentang bagaimana tips trik serta informasi lainnya yang berhubungan dengan digital marketing, kamu bisa baca artikelnya di sini!

SELENGKAPNYA
Cross-Channel Marketing Strategi Integrasi Online dan Offline

Cross-Channel Marketing, Strategi Integrasi Online dan Offline

Menjadi Pengaruh-Cross-Channel Marketing punya arti sebagai strategi pemasaran yang gabungkan penjualan online dan offline. Strategi ini memanfaatkan seluruh channel atau saluran termasuk media sosial, email, iklan digital, televisi, radio, cetak, dan interaksi fisik dengan pelanggan. Karena itu, tujuan cross-channel marketing adalah ciptakan pengalaman konsisten dan terkoordinasi bagi pelanggan di seluruh saluran yang kamu gunakan. Aspek yang menarik dari strategi ini adalah bahwa cross-channel marketing memungkinkan kamu untuk menggabungkan saluran digital dan offline, yang nyatanya bagian dari kesuksesan terletak pada menemukan integrasi yang tepat dari semua saluran yang digunakan dengan pelanggannya. Salah satu kesalahan umum yang sering dilakukan saat membuat strategi ini adalah menggunakan pesan yang sama untuk semua saluran. Strategi cross-channel harus mengadaptasi pesan agar sesuai dengan setiap saluran, sehingga kesinambungan pesan dapat dipertahankan di semua saluran. Lalu, manfaat apa yang bisa kamu terima dari penerapan strategi ini? Langsung aja kita bahas! Baca Juga: Funneling, Langkah Bisnis Online Sukses Manfaat Cross-Channel Marketing Ada beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan jika mengaplikasikan cross-channel marketing untuk bisnismu. Salah satu manfaat utama dari cross-channel marketing adalah mengurangi risiko tergantung sepenuhnya pada satu saluran.  Ketika kamu mengintegrasikan berbagai saluran, perubahan dalam satu saluran tertentu tidak akan berdampak besar pada keseluruhan strategi pemasaran.  Ini memungkinkan bisnis untuk lebih adaptif terhadap perubahan pasar atau perubahan perilaku konsumen. Dengan berikan pengalaman konsisten dan terkoordinasi di berbagai saluran, kamu dapat membangun hubungan yang lebih kuat dengan pelanggan.  Dengan begitu, pelanggan akan cenderung lebih setia karena mereka merasa diperhatikan dan dihargai oleh brand kamu. Kamu bisa memberi pelanggan lebih banyak pilihan untuk membeli barangmu. Saat berinteraksi dengan brand kamu, pelanggan dapat memilih saluran mana yang mereka sukai atau lebih nyaman. Dengan mengintegrasikan data dari berbagai saluran, kamu dapat identifikasi prospek mana yang potensial dan pelanggan yang terlewatkan atau terlupakan. Melalui retargeting, kamu bisa alihkan perhatian mereka kembali ke brandmu dan meningkatkan peluang konversi. Kesimpulan Itulah penjelasan singkat  mengenai apa itu cross-channel dan manfaatnya untuk kamu.  Strategi ini memang sangat diperlukan ketika kamu ingin melakukan sebuah campaign yang terfokus, sehingga seluruh saluran yang digunakan bisa berjalan secara optimal dan campaign pun menjadi sukses. Ingin belajar lebih banyak tentang digital marketing? Kamu bisa baca di sini, ya!

SELENGKAPNYA
Pentingnya Backlink Untuk Dorong Performa SEO

Pentingnya Backlink Untuk Dorong Performa SEO

Menjadi Pengaruh-Backlink punya arti sebagai link dalam konten website yang mengarah ke halaman web atau website lain. Karena itu, link sering dikaitkan dengan namanya hyperlink, tapi fitur ini bisa bantu maksimalkan SEO website kamu. Fitur ini punya manfaat yang cukup signifikan bagi pemilik website, karena bisa bantu kamu lebih dikenal oleh audiens, punya otoritas pada niche, dan populerkan produk atau jasa di internet Seperti tiang penopang, kegunaan backlink adalah memperkuat posisi website yang dirujuk agar bisa dapatkan rangking tinggi di SERP. Mulai penasaran dengan backlink? Langsung aja kita bahas tuntas di bawah ini. Baca Juga: Strategi White Hat, Taktik Favorit SEO Specialist Manfaat Backlink Secara umum, fungsi backlink adalah evaluasi otoritas serta relevansi domain atas produk dan topik tertentu, yang pasti akan untungkan kamu untuk dapatkan penghasilan dari website. Karena itu, jika ada banyak backlink yang disematkan pada website kamu, mesin pencari akan memprioritaskannya untuk mendapatkan ranking tinggi. Mesin pencari seperti Google akan menganggap bahwa website yang banyak dirujuk melalui fitur ini adalah sumber yang kredibel serta dapat dipercaya. Jika sudah dapatkan ranking tinggi, website di internet akan meningkat dan memperkuat reputasinya sebagai referensi yang paling cocok untuk topik tertentu. Dengan prinsip ini, kamu harus selalu diingat bahwa backlink internal maupun eksternal merupakan hal yang cukup krusial bagi website. jenis-Jenis link Backlink dibagi menjadu beberapa jenis berdasarkan karakteristiknya. Jenis-jenisnya adalah Juice Link punya arti sebagai backlink yang paling dasar dan umum, sehingga bisa arahkan pengunjung dari website lain menuju websitemu. Untuk link no-follow punya arti sebagai backlink yang berikan ototritas dan relevansi yang terbatas. Terbatas di sini berarti meskipun websitemu dijadikan rujukan oleh website lain, tag no-follow akan halangi fungsi penuh link tersebut. Tag no-follow digunakan oleh website yang punya otoritas tinggi untuk tidak ikut dapatkan otoritas dan muncul di SERP. Link no-follow juga sering digunakan untuk kolom komentar seperti blog agar tidak ada pesan-pesan yang menganggu, tanpa konteks, atau spam. Yang terakhir ada link do-follow berkebalikan dari link no-follow, dimana link yang ditaruh pada website yang punya tag follow pada skrip halamannya akan alirkan otoritas dan relevansi ke halaman yang dirujuk. Link ini umumnya digunakan oleh perusahaan yang bergerak pada industri yang serupa atau saling berkaitan. Jenis ini bisa jadi strategi yang baik untuk saling kenalkan bisnis ke pelanggan masing-masing. Link ini mengacu pada jumlah link dari satu domain yang diterima sebuah website. Hal ini berarti sebanyak apapun backlink kamu, jika semuanya dari domain yang sama, maka hanya akan dihitung sebagai 1 link Kesimpulan Backlink adalah salah satu faktor yang bisa tingkatkan performa SEO website kamu. Termasuk SEO Bisnis lokal. Dengan memiliki backlink berkualitas, websitemu akan mudah dicarioleh mesin pencarian serta membangun reputasi website yang lebih baik lagi. Mau belajar tentang digital marketing? Bisa belajar dari artikel kami, ya! Cek di sini buat langsung baca artikelnya

SELENGKAPNYA
Fungsi Memahami Psikologi Konsumen Untuk Bisnismu

Fungsi Memahami Psikologi Konsumen Untuk Bisnismu

Menjadi Pengaruh-Memahami psikologi konsumen jadi hal yang penting bagi bisnis agar strategi pemasaran yang digunakan bisa lebih efektif dan tepat sasaran. Psikologi konsumen juga dikenal sebagai cabang studi yang mempelajari tingkah laku individu sebagai konsumen. Dengan memahami psikologi konsumen, kamu bisa pahami faktor apa saja yang bisa dorong konsumen untuk akhirnya putuskan membeli produk dari brandmu.  Psikologi dan perilaku konsumen jadi dua hal yang tidak bisa kita pisahkan satu sama lain. Faktor-faktor psikologis tertentu bisa dorong suatu perliaku dari konsumen untuk melakukan suatu hal, misal dengan memakai teknik scarcity marketing. Memahami psikologi konsumen punya tujuan untuk mengetahui dan mengenali alasan konsumen dalam membuat keputusan yang mereka lakukan. Dengan mengetahui alasan tersebut, kamu bisa  gunakan pengetahuan ini untuk mengasah produk, meningkatkan penjualan, dan strategi pemasaran yang tepat untuk meningkatkan konversi bisnismu. Baca Juga: Scarcity Marketing, Strategi Bikin Pelanggan Bergegas Checkout Cara Terapkan Psikologi Konsumen Setelah pembahasan di atas mengenai arti psikologi konsumen, tentu langkah berikutnya dalah bagaimana cara menerapkan psikologi konsumen tersebut. Berikut ini cara terapkan psikologi konsumen untuk bisnis kamu. Motivasi adalah hal apa yang mendorong konsumen untuk bertindak dalam membeli produk tertentu. Konsumen termotivasi untuk membeli produk karena berdasarkan keinginan untuk memuaskan hasrat dalam diri mereka. Kebutuhan atau keinginan konsumen dapat didasarkan pada sensasi fisik seperti lapar, atau bisa berdasar keinginan psikologos seperti keinginan untuk memiliki. Persepsi adalah suatu cara konsumen untuk pilih dan atur informasi buat kembangkan pengertian atau pola pikir mereka sendiri.  Dengan bantuan persepsi, kamu bisa bangun citra brand dimata konsumen yang akan mendorong mereka untuk lakukan pembelian produk dan meningkatkan loyalitas konsumen. Dengan memahami gaya hidup konsumen, kamu bisa mengetahui strategi yang tepat untuk mempromosikan produk.  Konsumen yang memiliki gaya hidup tinggi cenderung berperilaku konsumtif, dimana harga produk bukan faktor utama. Konsumen dengan gaya hidup tinggi cenderung didorong oleh faktor kepuasan dalam membeli barang yang memiliki nilai tertentu.  Dengan memahami faktor gaya hidup, kamu juga dapat mengembangkan pemahaman tentang pendapat konsumen pada berbagai masalah sosial. Kesimpulan Memahami psikologi konsumen sangat penting untuk kembangkan pemasaran yang sukses menarik minat konsumen dan berpotensi pengaruhi mereka untuk bertindak secara tertentu, seperti pembelian produk. Selain itu dengan memahami cara penerapan psikologi konsumen, akan membantu kamu dalam pahami perilaku konsumen dan bagaimana cara menarik hati konsumen untuk melakukan pembelian. Baru mulai belajar digital marketing? Tertarik buat baca informasi menarik lainnya seputar digital marketing? Bisa baca di sini, ya!

SELENGKAPNYA
Pentingnya urchin tracking module untuk konversi websitemu

Pentingnya urchin tracking module untuk konversi websitemu

Menjadi Pengaruh-Urchin Tracking Module atau biasa disingkat UTM biasa dikenal sebagai alat untuk melacak perilaku pengunjung situs web. UTM punya peran dalam melihat konten mana yang memliki tingkat konversi menuju situs web paling tinggi. Karena itu, alat ini memungkinkan kamu untuk melacak pengunjung individu, rasio klik-tayang, dan menerima data loyalitas seperti pengunjung pertama, pengunjung langganan Lalu, bagaimana manfaat dan cara kerja dari sistem Urchin Tracking Module? Kita bahas langsung di bawah Baca Juga: Sosmed vs Website: Efektif Mana Sih Buat Mulai Bisnis Rumahan? Parameter UTM Dalam penggunaannya, sistem Urchin Tracking Module punya lima parameter untuk melacak dan menganalisis konten Parameter ini identifikasi dari mana audiens temukan konten kamu, misalnya dari media sosial seperti Facebook, Twitter, TikTok, atau dari berbagai jenis search engine seperti Google. Untuk parameter ini mengarah pada medium apa yang audiens gunakan untuk temukan kontenmu, seperti email, media sosial, atau lainnya. Parameter campaign menganalisis campaign apa yang menarik audiensmu. Fungsi parameter ini bisa digunakan untuk analisis kinerja campaign yang sedang berjalan. Pada parameter content, bertujuan menganalisis konten apa saja yang menarik bagi audiens yang melihat. Analisis parameter ini akan melihat CTA apa yang berhasil menarik minat dari para audiens. Parameter yang terakhir adalah term yang digunakan jika kamu punya konten berbayar. Tugas dari parameter ini adalah untuk analisis konten berbayar apa saja yang menarik audiens paling banyak. Baca Juga: Website Penting Buat Bisnis Online? Manfaat Urchin Tracking Module Urchin Tracking Module punya beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan. UTM akan bantu kamu mengurangi proses trial and error ketika lakukan A/B testing. Hal ini tentu akan sangat berguna jika kamu juga lakukan tes untuk berbagai campaign yang berbeda. Dengan begitu, kamu bisa menemukan strategi terbaik dan efektif untuk campaign yang kamu berikan. Dengan adanya UTM, memungkinkan kamu untuk membuat laporan yang mendetail terhadap analisis campaign yang sedang berjalan. Kalau kamu menggunakan Google Analytics, maka tidak perlu repot lakukan pengaturan apapun untuk dapat gunakan UTM. Google Analytics bisa langsung tangkap parameter UTM dan lakukan analisis secara otomatis, sehingga tidak membutuhkan waktu khusus untuk melakukan analisis dari data yang didapatkan. Kesimpulan Urchin Tracking Module memudahkan kamu dalam melihat dan analisis konten mana yang memliki tingkat konversi menuju situs web paling tinggi. Dengan begitu, alat ini bisa membuat kamu menentukan langkah paling efektif dan optimal untuk keberlangsungan campaign kamu. Mau belajar tentang digital marketing? Bisa belajar dari artikel kami, ya! Cek di sini buat langsung baca artikelnya

SELENGKAPNYA
Scarcity Marketing, Strategi Bikin Pelanggan Bergegas Checkout

Scarcity Marketing, Strategi Bikin Pelanggan Bergegas Checkout

Menjadi Pengaruh-Scarcity Marketing punya arti sebagai teknik marketing yang digunakan untuk dorong pelanggan lakukan pembelian sebelum produk hilang. Teknik marketing ini menyasar pelanggan yang ingin membeli sebuah produk atau diskon yang tidak akan didapatkan lagi jika barang tersebut habis. Ketika konsumen sadar bahwa produk yang mereka lihat akan sulit didapatkan lagi, mereka akan berusaha untuk bisa mendapatkan barang tersebut sebelum kehabisan. Ingin mengenal lebih lanjut mengenai teknik marketing ini? Langsung kita kupas tuntas di bawah. Cara Menggunakan Teknik Scarcity Dalam penerapannya, ada beberapa teknik scarcity yang bisa kamu gunakan untuk diterapkan dalan marketing produkmu. Teknik ini berfokus pada pembatasan waktu pada promosi produk kamu. Karena punya batas waktu, konsumen cenderung membuat keputusan secepat yang mereka bisa. Hal ini dikarenakan pelanggan tak mau menyia-nyiakan produk tersebut dan tak ingin barang incaran mereka diambil orang lain. Dalam mempraktikkan teknik ini, Anda bisa bisa melakukan penghitungan waktu mundur untuk membuat pelanggan segera mengambil keputusan untuk beli barang kamu. Nah, teknik ini terapkan strategi hitung mundur harga barang untuk produk. Singkatnya, Anda memberikan hitungan mundur untuk harga suatu produk atau berikan potongan harga terbatas waktu. Untuk teknik ini, Anda bisa membuat atau menawarkan produk yang sesuai dengan momen yang akan datang. Contoh momen yang bisa dipakai adalah valentine, tahun baru, natal, lebaran, dan lain sebagainya. Tawarkan produk yang memang banyak peminat atau barang yang hanya muncul pada momen-momen penting saja. Langkah terakhir adalah gunakan teknik stok terbatas pada produk Anda. Stok terbatas atau produk langka membuat barang tersebut tampak lebih eksklusif, sehinga bisa pengaruhi pelanggan untuk segera miliki benda tersebut sebelum kehabisan. Baca Juga: Marketing Plan : Wajib Baca Buat Pebisnis Pemula! Manfaat Teknik Scarcity Marketing Menggunakan scarcity marketing bisa mendatangkan beberapa manfaat untuk bisnis Anda. Teknik Scarcity bisa ciptakan permintaan produk yang lebih tinggi dibandingkan stok ketersediaan awal. Selain itu, ketertarikan pelanggan terhadap produk juga makin meningkat karena keunikan dan harga dari produk yang ditawarkan Pelanggan cenderung melakukan pertimbangkan ulang untuk melakukan pembelian dalam beberapa waktu. Jika waktu tunggu sebelum membeli terlalu lama, pelanggan bisa jadi lupa dan tidak lagi termotivasi untuk beli produk tersebut. Dengan gunakan teknik scarcity, pelanggan akan lebih terdorong untuk lakukan pembelian saat itu juga sebelum produk menjadi habis atau harga diskon menghilang. Baca Juga:  Mengenal AI buat Strategi Marketing Digital Kesimpulan Begitulah kira-kira cara menggunakan dan manfaat dari scarcity marketing. Scarcity marketing akan berdampak baik pada brandmu jika kamu bisa mengeksekusinya dengan baik. Coba untuk belajar dan mulai terapkan strategi ini biar produkmu meningkat penjualannya. Mau belajar tentang digital marketing? Bisa belajar dari artikel kami, ya! Cek di sini buat langsung baca artikelnya

SELENGKAPNYA